Iklan

Pengelola PD Pasar Jaya Grogol Memberikan Himbauan Pada Pedagang dan Pengunjung Tentang Pentingnya Mematuhi Protokol Kesehatan

11 September 2020, September 11, 2020 WIB Last Updated 2020-09-28T04:58:19Z
Gema Jakarta - Dalam rangka persiapan akan diberlakukan  kembali PSBB total pada Senin (14/09/20), Kepala Keamanan PD.PasarJaya Grogol, Maman, bersama anggota TNI melakukan sosialisasi dan himbauan pada pedagang dan pengunjung untuk selalu mematuhi protokol kesehatan, pada Jum'at (11/09/20) pagi.

Di tengah pandemi Covid-19, Pengelola PD Pasar Jaya Grogol, terutama petugas keamanan, terus berupaya melakukan edukasi dan juga himbauan terkait kepatuhan protokoler kesehatan kepada setiap pedagang maupun pembeli.
Seperti dikatakan Maman pada Tim Media,  para securiti melakukan kontrol setiap satu jam sekali setiap hari, untuk mengingatkan pada pengunjung maupun pada pedagang untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dan menjaga 3 M (mencuci tangan dengan sabun, memakai masker dan menjaga jarak).

" Kami menyediakan 7 wastafel untuk cuci tangan bagi pengunjung, selain itu juga kami mengukur suhu tubuh dengan termometer gun bagi pengunjung, ini untuk meyakinkan bahwa para pengunjung dalam keadaan sehat, apalagi gubernur DKI Jakarta akan memberlakukan kembali PSBB total pada Senin besok ", kata Maman

Kegiatan ini didampingi dua anggota TNI, Pratu Wahyu Saputra dan Koptu Suyitno, securiti dan ASN

Selain menerapkan 3M , PD Pasar Jaya juga menerapkan satu arah keluar masuk pengunjung, agar tidak terjadi penumpukan pengunjung di pintu masuk.(yus)






Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pengelola PD Pasar Jaya Grogol Memberikan Himbauan Pada Pedagang dan Pengunjung Tentang Pentingnya Mematuhi Protokol Kesehatan

Terkini

Iklan