![]() |
Warga RW. 07 Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat Hadiri Halal Bihalal |
PEWARTA-TAMBORA.COM, JAKARTA. Rukun Warga 07 Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora, menggelar kegiatan Halal Bihalal Pasca Lebaran Idul Fitri 1446 H bertempat di Gang Langgar RT 01, Jakarta Barat, Kamis (1/5/2025).
Kegiatan Halal Bihalal ini untuk mempererat tali silaturahim sesama pengurus yang ada diwilayah, khususnya RW 07.
Acara ini dihadiri oleh seluruh jajaran Pengurus RW, RT, Karang Taruna, PKK, DAWIS, DKM, Kepemudaan, Tokoh Agama, dan Tokoh Masyarakat.
![]() |
Ketua RW. 07 Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora, Haris Chandra, S. H., M. H., |
"Saya selaku Ketua RW, mewakili pengurus menghanturkan permohonan minta maaf yang sebesar besarnya, apabila dalam pengurusan kami ada hal yang salah, yang kurang berkenan atau hal hal yang kurang baik, sekiranya mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar besarnya." Ujar Ketua RW. 07 Kelurahan Angke, Haris Chandra, S.H., M.H., dalam sambutannya.
Beliau juga mengharapkan adanya kristik dan saran yang sifatnya membangun, agar kedepannya kami dapet bersinergi dan bekerja sama dengan baik sehingga dapat bermanfaat dimasyarakat, khususnya di wilayah RW. 07 Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat.
Hingga berita ini disampaikan, acara halal bihalal berjalan lancar dan tertib serta diakhiri dengan pembacaan Doa, dan ramah tamah.
Rep : Iim Purnama (Piung)