Iklan

Koramil 08/Duren Sawit Kembali Gelar Vaksinasi Booster Dengan Target 550 Dosis

11 April 2022, April 11, 2022 WIB Last Updated 2022-04-11T14:39:11Z

NEWS GEMA JAKARTA.COM, Kodam Jaya, Jakarta timur - Dalam rangka percepatan pemulihan imunitas kesehatan dilingkungan tingkat RT/RW, Kelurahan, Danramil 08/Duren Sawit Kapten Inf Hadi Sasmungi bekerja sama dengan Lurah Klender Tri Budiyanto S,Sos , M.Si kembali menggelar Vaksinasi Covid-19 selama Empat hari terhitung mulai tanggal 11 April S.d 14 April, bertempat di Kantor Kelurahan Klender, Senin (11/04/22).



Percepatan serbuan Vaksinasi untuk pemulihan imunitas kesehatan bagi warga yang akan dilaksanakan selama Empat hari tersebut dihadiri Danramil 08/Duren sawit Kapten Inf Hadi Sasmungi bersama Lurah Klender, Ketua PKK Kelurahan Klender, para Ketua RW, LMK dan Dasawisma, serbuan vaksinasi Covid-19 ini menggunakan jenis vaksin Sinovak Dosis-1 dan 2 untuk anak usia 6-11 tahun, untuk dosis-2 dan Dosis-3 Booster jenis vaksin Astra Zeneca yang diperuntukkan untuk warga masyarakat kelurahan Klender, kegiatan serbuan Vaksinasi ini merupakan bentuk upaya Kodim 0505/JT melalui jajaran Koramil 08/Duren Sawit.


Peran serta Babinsa Serda Edy, Serda Djarot bersama Tiga Pilar Kelurahan Klender, Tokoh Masyarakat dan perangkat RT/RW dalam membantu terselenggaranya serbuan Vaksinasi dengan pencapaian target 550 orang perhari, dalam upaya mempercepat serbuan vaksinasi bagi warga masyarakat yang akan Vaksin Dosis-2 dan dosis-3 Booster di Kantor Kelurahan Klender.


Vaksinasi yang digelar di kantor Kelurahan Klender ini dengan target 550 orang perhari, kegiatan Vaksinasi ini merupakan upaya Kodim 0505/JT Melalui jajaran Koramil 08/Duren Sawit yang bekerjasama dengan RS. Cijantung, Kesehatan Yonif Mekanis 201/Jaya Yudha, Kesehatan Kopassus dan Puskesmas Klender dalam rangka membantu Pemerintah daerah untuk mensukseskan program serbuan Vaksinasi untuk pemulihan imunitas kesehatan warga masyarakat menuju Indonesia sehat.


Harapan Danramil 08/Duren sawit kepada warga masyarakat, dengan antusias warga yang datang sangat banyak, semua warga mendapatkan layanan fasilitas vaksin guna mendukung imunitas kesehatan diri sendiri maupun kelompok Masyarakat.


Lanjut Danramil, " Dengan banyaknya warga yang mengikuti Vaksinasi lanjutan baik dosis-2 dan dosis-3 Booster, dengan demikian dapat menekan penularan sekecil mungkin dilingkungan masyarakat," ungkapnya.

Sumber: Kodim 0505/JT
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Koramil 08/Duren Sawit Kembali Gelar Vaksinasi Booster Dengan Target 550 Dosis

Terkini

Iklan