Iklan

Kepala UPRS VII Dinas Perumahan dan Pemukiman DKI Jakarta Resmikan Masjid Al Muqorrobin Rusunawa Pulo Jahe Tower

18 April 2024, April 18, 2024 WIB Last Updated 2024-04-18T10:02:46Z
Peresmian Masjid al Muqorrobin Rusunawa Pulo Jahe Tower Oleh Kepala UPRS VII Dinas Perumahan dan Pemukiman DKI Jakarta

JAKARTA -Masjid adalah tempat suci bagi umat Islam yang berfungsi untuk melaksanakan shalat dan berbagai macam ibadah lain. Masjid berfungsi untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan lain, seperti penyelenggaraan majlis taklim, tempat bermusyawarah, dsb sehingga masjid mempunyai peran yang sangat penting dalam umat muslim.

Sebagai sarana tempat ibadah itulah,maka Pemda DKI Jakarta melalui UPRS VII dibawah naungan  Dinas Perumahan Rakyat dan Pemukiman membangun Masjid Al Muqarrobin di Rusunawa Pulo Jahe Tower.

Menurut Kepala UPRS VII Arja, Masjid sebagai sarana Ibadah bisa menjadi tali silaturahmi sesama warga Rusun agar bisa saling rukun damai dalam mendekatkan diri kepada Sang Khalik melalui ibadah.

"Saya resmikan Masjid ini, semoga bapak ibu bisa beribadah  dengan khusuk dan damai dan mohon Masjid ini dirawat dengan baik," ujar Arja saat peresmian Masjid Al Muqarrobin, sekaligus HBH bersama Para staf dan PJLP di bawah UPRS VII dan Warga Rusun  Pulo Jahe Tower, (18/04/2024)

Lebih lanjut Kepala UPRS VII mengingatkan, agar warga rusun terus meningkatkan keimanan dan taqwanya kepada Allah,karna Masjid adalah rumah Allah, harus dimakmurkan dan selalu menjaga kebersihan.

"Jangan sampai Masjid menjadi anjangsana pertengkaran dan keributan" tambah Kepala UPRS VII yang terkenal sangat santun dan baik dengan bawahnya .

Sementara itu, Lurah Jatinegara yang diwakili oleh Agung Kasie Kesejahteraan Sosial mengatakan, agar Warga Rusun Pulo Jahe Tower tetap menjaga kedamean dan ketentraman sesama penghuni, Jangan mengkotak kotakan, harus mewarisi sifat kebinekaan.

"Islam mengajarkan kedamean kesejahteraan dan saling mengasihi sesama umat manusia," ujar Agung dalam sambutanya.

Setelah pengguntingan pita tanda diresmikan Masjid, kemudian Kepala UPRS ViI menyerahkan tumpeng dan Kunci Masjid sebagai simbolis kepada sesepuh Rusun Pulo JaheTower di wakili oleh Masdi,selanjutnya ramah tamah salam salaman dan makan bersama dengan Nasi Soto yang sudah disediakan oleh UPRS VII.

"Kami sebagai warga Rusun PuloJahe Tower merasa bangga dan terima kasih yang yang sebesar besarnya dengan dibangunnya Masjid yg super megah dan mewah ini,semoga dengan adanya Masjid ini,kami dan Warga Rusun Pulo Jahe Tower bisa ibadah dengan damai," Ujar Masdi.

Azis
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kepala UPRS VII Dinas Perumahan dan Pemukiman DKI Jakarta Resmikan Masjid Al Muqorrobin Rusunawa Pulo Jahe Tower

Terkini

Iklan