Iklan

Babinsa Peduli, Bersama Bhabinkamtibmas Rawa Terate Salurkan Bantuan dan Santunan

21 Agustus 2022, Agustus 21, 2022 WIB Last Updated 2022-08-21T03:26:09Z

NEWS GEMA JAKARTA.COM, Kodim 0505/Jakarta Timur — Bati tuud Serma Haris Bersama Babinsa Pelda Idris dan Bhabinkamtibmas Aiptu Sutopo menghadiri peringatan Tahun baru Islam 1444 Hijriyah (Bulan Muharram) serta menyalurkan bantuan dan santunan kepada (25) dua puluh lima orang anak Yatim-piatu bertempat di Masjid Jami Nurul Hidayah RT.13/04 Kelurahan Rawa Terate Kecamatan Cakung, Sabtu (20/08/22).

Bentuk kepedulian Koramil 06/Cakung melalui Bati tuud Serma Haris, Babinsa Pelda Idris dan Aiptu Sutopo dalam menyalurkan memberikan bantuan dan santunan kepada Anak Yatim-piatu warga disekitar Masjid Jami Nurul Hidayah khususnya dan warga RW.04 pada umumnya ini, guna meringankan beban ekonomi dan diharapkan dapat membantu keperluan sehari-hari.

Kapten Inf Supriyatno Danramil 06/Cakung disela-sela Giat Apel Cipkon Malam Minggu saat dikonfirmasi mengatakan, “Dengan berpedoman pada 8 wajib TNI, pada poin ke 8 yaitu Menjadi contoh dan mempelopori usaha -usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya, peran serta Babinsa Koramil 06/Cakung bersama Bhabinkamtibmas dan Tiga pilar Kelurahan Rawa Terate selalu siap membantu kesulitan rakyat di sekelilingnya dengan melakukan kegiatan positif diwilayah binaan teritorialnya, sehingga dapat terjalin kerjasama yang baik dan meningkatkan tali silaturahmi dengan warga masyarakatnya.

Dalam kesempatan tersebut Bantuan yang diberikan oleh Babinsa, Bhabinkamtibmas Bersama para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Ketua RW.04 Zulkarnain dan perangkat RT.13 ini, semoga bisa membantu meringankan beban keperluan sehari-hari bagi Anak Yatim-piatu warga RW. 04 Kelurahan Rawa Terate Kecamatan Cakung," Tandasnya.


Sumber: Kodim 0505/JT
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Babinsa Peduli, Bersama Bhabinkamtibmas Rawa Terate Salurkan Bantuan dan Santunan

Terkini

Iklan