Iklan

Program Babinsa Masuk Dapur, Koramil 08/Duren Sawit Bedah Rumah Warga

22 November 2022, November 22, 2022 WIB Last Updated 2022-11-22T06:49:25Z

NEWSGEMAJAKARTA.COMKodim 0505/Jakarta timur, Upaya Membantu kesulitan rakyat sekelilingnya, Babinsa Kelurahan Pondok Kopi Koramil 08/Duren Sawit Serda Dodi melaksanakan kegiatan Program Babinsa masuk dapur dan membantu merehab RTLH milik Saamad warga RT.03/011 Kelurahan Pondok Kopi Kecamatan Duren Sawit, Sabtu (19/11/2022).

Penyampaian Danramil 08/Duren Sawit Kapten Inf Hadi Sasmungi, di hari ke 8 kegiatan yang sedang dikerjakan merupakan program Babinsa masuk dapur, ini merupakan kepedulian TNI-AD, dalam hal ini Kodim, Koramil dalam melaksanakan pembinaan teritorial diwilayah binaannya masing-masing, kegiatan bedah rumah oleh Babinsa Serda Dodi yang dibantu oleh Ketua RW.11 Ipit Purwanto bersama perangkat RT dan warga masyarakat untuk memperbaiki rumah tidak layak huni milik Sdr. Saamad dengan jumlah keluarga 4 orang, rumah tersebut diperbaiki oleh Babinsa agar dapat ditempati kembali.

Rumah tidak layak huni yang di miliki oleh Samad yang bekerja sebagai Satpam dengan penghasilan rendah sehingga tidak mampu untuk untuk memperbaiki atap rumah yang ambruk karena tidak ada biaya. 

Dengan adanya Program Babinsa masuk dapur ini, Babinsa dapat memperbaiki, bedah rumah warga yang tidak layak huni, seperti dapur, ruang istirahat maupun kondisi atap bangunan yang ambruk termakan usia.

Semangat Babinsa dalam membedah rumah warga yang tidak layak huni ini, merupakan aksi nyata kemanunggalan TNI dengan Rakyatnya dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi dan menggelorakan UMKM, sehingga sinergitas Apkowil dapat membantu kesulitan warga masyarakat di sekeliling wilayah binaan teritorialnya.

Sumber: Kodim 0505/JT
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Program Babinsa Masuk Dapur, Koramil 08/Duren Sawit Bedah Rumah Warga

Terkini

Iklan