Iklan

Babinsa Duren Sawit Bersama Warga Dan PPSU Giat Karya Bakti Bersihkan Saluran Air

21 Januari 2024, Januari 21, 2024 WIB Last Updated 2024-01-21T06:48:43Z

NEWSGEMAJAKARTA.COM, Kodim 0505/Jakarta Timur - Upaya memelihara kebersihan lingkungan di musim penghujan ini, Babinsa bersama warga dan PPSU Giat Karya Bakti membersihkan selokan saluran air bertempat di RT.14/07 Kelurahan Pondok Kelapa, Kecamatan Duren Sawit, Minggu (21/01/24).

Babinsa Sertu Osim, Koptu Haris bersama Warga dan PPSU Pondok Kelapa bahu membahu karya bakti membersihkan saluran air, tumpukan sampah yang berada didalam selokan dilingkungan RW.07 Pondok Kelapa, guna menormalisasi saluran air hingga lancar.



Danramil Duren Sawit Kapten Inf Hadi Sasmungi pada Giat karya bakti hari Minggu ini mengatakan, bahwa kegiatan di hari ini adalah untuk membersihkan selokan saluran air (GOT) supaya air dapat mengalir dengan lancar, selain itu , sejumlah titik lokasi yang menjadi lokasi pembersihan di antaranya tumpukan sampah dilingkungan RW 07, baik di pemukiman warga ataupun di Jalan, MHT dan protokol, Mengingat saat ini intensitas curah hujan masih sedang dan masih bisa dikerjakan pembersihan lingkungan dengan maksimal.

"Disamping karya bakti, Babinsa juga menghimbau serta mengingatkan warga untuk selalu menjaga kebersihan dan kesehatan, kalau lingkungan bersih, dipastikan warganya pun sehat," tandasnya.

Sumber: Kodim 0505/JT
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Babinsa Duren Sawit Bersama Warga Dan PPSU Giat Karya Bakti Bersihkan Saluran Air

Terkini

Iklan