![]() |
| HUT Ke-2 Tahun BHADRIKA Taekwondo Team |
NEWSGEMAJAKARTA.COM, Banten - Tasyakuran dalam rangka hari ulang tahun yang ke-2, BHADRIKA Taekwono Team bertekad untuk maju dan profesional. Tagline ini diambil atas dasar spirit bersama menjadikan BHADRIKA bukan hanya sebagai wadah pengembangan minat dan bakat, namun juga sebagai wadah perkumpulan atau organisasi yang memiliki benefit.
"Dengan adanya 'rasa memiliki', tentu setiap kita yang ada didalamnya punya kesadaran akan tanggung jawab sesuai dengan kapasitas dan kemampuan masing-masing. Kekurangan bukanlah penghalang, namun ruang untuk membangun komunikasi aktif, saling mengisi, saling membantu yang akhirnya menjadikan kita saling belajar satu sama lain untuk maju dan ini merupakan benefit yang kita miliki", ungkap Subhan selaku pelatih dalam wawancara singkat dengan tim redaksi. Minggu (04/01/2026).
"Jika hal itu sudah dapat dilalui, maka selangkah kedepannya akan menuju profesionalisme dari berbagai aspek. Intinya soal manajemen karena semua termaktub didalamnya", lanjut Subhan.
Tim redaksi yang di undang meliput secara langsung jalannya acara mendapati kesan unik. Nampak sederhana dengan namun penuh keakraban disela-sela riuh Taekwondoin (anggota Taekwondo : red) yang di dominasi oleh anak-anak usia sekolah dasar saling bercengkerama.
Acara dihadiri juga oleh orang tua Taekwondoin, pengurus BHADRIKA serta pemangku wilayah setempat, Army Haryady Halim selaku Ketua RW.04 kelurahan Kunciran Indah, Pinang, Kota Tangerang, Banten yang juga sebagai Pembina BHADRIKA Taekwondo Team.
Pada saat yang sama, dalam sambutannya Army Haryadi Halim mengungkapkan rasa syukurnya karena meski baru menginjak usia 2 tahun tapi BHADRIKA sudah banyak menuai prestasi.
"Saya senang melihat perkembangan BHADRIKA Taekwondo Team karena meski baru 2 tahun apalagi sejak Dojang (tempat latihan : red) pindah ke GOR ini juga belum sampai 1 tahun tetapi sudah punya prestasi sampai ke tingkat internasional. Semoga kedepan BHADRIKA semakin maju dan anak-anak semakin banyak yang berprestasi karena ini sangat berguna sekali buat anak-anak terutama pada saat nanti menempuh jalur prestasi di pendidikan", ucap Army.
Sebelumnya, Junjun Juhara selaku ketua BHADRIKA Taekwondo Team mengucapkan rasa terima kasihnya kepada sabeum (pelatih : red) atas dedikasinya sebagai pelatih dan juga kepada seluruh orang tua yang selama ini berperan aktif membantu perkembangan BHADRIKA
"Terima kasih saya ucapkan kepada sabeum yang selama ini masih konsisten melatih anak-anak dari yang jumlahnya kurang dari sepuluh hingga saat ini terus mengalami perkembangan hingga mencapai dua puluh delapan anak dan Insha Allah kedepannya semakin bertambah", ucap Junjun.
"Terima kasih juga kepada para orang tua yang selama turut serta berperan aktif membantu perkembangan BHADRIKA", tambahnya menutup sambutan.
Sementara, Purbo Ardianto mewakili orang tua murid menyampaikan ucapan terima kasih atas terselenggaranya acara dan dalam kesempatan yang sama ia mengatakan apapun kebijakan dan keputusan pelatih dan pengurus selama itu untuk dan demi kebaikan semua, kita ikut saja.
"Kami ucapkan terima kasih atas terselenggaranya acara ini, apapun kebijakan dan keputusan selama untuk dan demi kebaikan semua kami mengikuti", ungkapnya singkat.
Rangkaian acara juga dengan penyematan medali dan penyerahan piagam juara kepada beberapa anak yang telah mendulang prestasi oleh Pembina BHADRIKA sebagai bentuk apresiasi. Sembilan anak atas prestasinya pada 'Taekwondo YT Indonesia Intern XI - Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat' pada 30 November 2025 lalu dan 5 anak atas pretasinya pada kejuaraan 'International Inter Student Taekwondo Championship 3 (IISTC-3) pada 26-28 Desember 2025. Setelah sesi foto, acara di lanjutkan dengan makan nasi kuning liwet bersama. (red)
